-->

SPIRITNEWS BERITANYA: LUGAS, JUJUR DAN DAPAT DIPERCAYA

**** SPIRITNEWS "AYO KITA MEMILIH PEMIMPIN YANG PEDULI KEPENTINGAN RAKYAT DAN YANG MENGUTAMAKAN KEBUTUHAN RAKYAT , " ****
Cegah Covid -19, Polsek Polsel Giat Operasi Yustisi Secara Mobile
Cegah Covid -19, Polsek Polsel Giat Operasi Yustisi Secara Mobile

Cegah Covid -19, Polsek Polsel Giat Operasi Yustisi Secara Mobile

Personel Polsek Polsel saat Giat Operasi Yustisi Secara Mobile, untuk mencegah penularan Covid -19, Pada Hari Jum' at .Tanggal 26/11/2021.

SPIRITNEWS TAKALAR.– Jajaran personel Polsek Polsel Polres Takalar melaksanakan kegiatan Operasi Yustisi penegakan disiplin Protokol Kesehatan pencegahan Covid-19. Operasi Yustisi kali ini dilaksanakan secara mobile di wilayah hukum Polsek Pols3l, pada Jum'at (26/11/ 2021).

Pada kesempatan tersebut, personel Polsek Polsel melakukan penindakan kepada warga yang tidak menerapkan protokol kesehatan di kawasan Pemukiman warga, Pasar dan Perkantoran. Selain itu juga disampaikan sosialisasi tentang 5M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas.

Kapolsek Polsel IPTU Tjanra Arista mengatakan, Operasi Yustisi ini akan secara masif dilakukan dalam rangka penegakan disiplin protokol kesehatan dan pengawasan penerapan PPKM berskala mikro di wilayah Kabupaten Takalar. Ini dilakukan sebagai upaya bersama memutus rantai penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah Kabupaten Takalar.

“Kami Polsek Polsel Polres Takalar bersama TNI serta Pemerintah akan terus melakukan penegakan disiplin kepada warga yang melanggar dari pada penerapan PPKM berskala mikro. Diharapkan dengan penerapan program PPKM ini menghasilkan perubahan yang lebih baik kedepannya bagi warga masyarakat dari segi kedisiplinan mempedomani protokol kesehatan,” kata Tjandra Arista.

“Sehingga dengan disiplin dari diri masing-masing pribadi dapat membantu pemerintah dalam upaya bersama memutus rantai penyebaran Covid-19,” pungkasnya.(*/Humas Polres Takalar).

Baca juga:

Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.