-->

SPIRITNEWS BERITANYA: LUGAS, JUJUR DAN DAPAT DIPERCAYA

**** SPIRITNEWS "AYO KITA MEMILIH PEMIMPIN YANG PEDULI KEPENTINGAN RAKYAT DAN YANG MENGUTAMAKAN KEBUTUHAN RAKYAT , " ****
INILAH, Personil Koramil 1426-02/Polsel Kodim 1426 Takalar Gelar Karya Bakti Pembersihan Tempat Bersejarah Monumen Lapris
INILAH, Personil Koramil 1426-02/Polsel Kodim 1426 Takalar Gelar Karya Bakti Pembersihan Tempat Bersejarah Monumen Lapris

INILAH, Personil Koramil 1426-02/Polsel Kodim 1426 Takalar Gelar Karya Bakti Pembersihan Tempat Bersejarah Monumen Lapris

Foto.- Personil Koramil 1426-02/Polsel Kodim 1426 Takalar, saat menggelar Karya Bakti dengan membersihkan tempat bersejarah Monumen Lapris.

TAKALAR SPIRIT INDONESIA.- Personel Koramil 1426-02/Polsel Kodim 1426/Takalar Komando bersama pemerintah setempat dan masyarakat serta Siswa SMA melaksanakan karya bakti pembersihan Monumen Laskar Pemberontak Rakyat Sulawesi atau yang lebih dikenal dengan Monumen Lapris di Kelurahan Bulukunyi Kecamatan Polongbangkeng Selatan Kabupaten Takalar. Jumat (13/09/2024).
Saat ditemui, Danramil 1426-02/Polsel Kapten Arh Jamaluddin mengungkapkan bahwa kegiatan karya bakti ini dilakukan dengan konsentrasi sasaran karya bakti meliputi pembersihan sampah-sampah yang berserakan.

Sekain itu, kami juga melakukan pemotongan rumput-rumput liar, yang sudah tinggi di Monumen Lapris dengan harapan agar dapat menumbuhkan kepedulian dan membangun kesadaran untuk menjaga serta melestarikan lingkungan yang bersih.

Hal ini juga bertujuan untuk membuktikan wujud sinergitas TNI dengan seluruh stakeholder, dimana dalam setiap kegiatan akan dilakukan bersama secara kompak, "ungkap Danramil.

Lebih lanjut, Danramil menambahkan sebagai generasi penerus, kita semua wajib menghormati jasa para Pahlawan salah satunya dengan menjaga monumen bersejarah ini.

Untuk itu, kami berharap agar kita semua peduli, menjaga dan memelihara tempat bersejarah ini bukan hanya saat momen-momen tertentu saja akan tetapi setiap saat, " ltutur Danramil.(Rusli/ Pendim1426/Takalar).

Baca juga:

Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.