-->

SPIRITNEWS BERITANYA: LUGAS, JUJUR DAN DAPAT DIPERCAYA

**** SPIRITNEWS "AYO KITA MEMILIH PEMIMPIN YANG PEDULI KEPENTINGAN RAKYAT DAN YANG MENGUTAMAKAN KEBUTUHAN RAKYAT , " ****
Dandim  1422/Maros, Serahkan 30 Unit Sepeda Motor Bantuan Kemenhan Kepada Babinsa
Dandim  1422/Maros, Serahkan 30 Unit Sepeda Motor Bantuan Kemenhan Kepada Babinsa

Dandim 1422/Maros, Serahkan 30 Unit Sepeda Motor Bantuan Kemenhan Kepada Babinsa

Foto.- Letkol Arm Nikolas Sirilus (Dandim 1422/Maros, saat menyerahkan 30 unit sepeda motor jenis Kawasaki KLX 150 CC dukungan dari Kementerian Pertahanan (Kemhan) Republik Indonesia, kepada Babinsa.

MAROS SPIRITNEWS.- Komandan kodim 1422/Maros Letkol Arm Nikolas Sirilus menyerahkan 30 unit sepeda motor jenis Kawasaki KLX 150 CC dukungan dari Kementerian Pertahanan (Kemhan) Republik Indonesia, kepada para Bintara Pembina Desa (Babinsa) jajaran Kodim 1422/Maros di lapangan Tennes Makodim Jl. Dr Ratulangi kecmatan Turikale Kab. Maros, Senin, (26/02/2024).
Foto.- Koad Koad Cantik di Kodim 1422/Maros, saat menyaksikan penyerahan sepeda motor kepada babinsa babinsa jajaran.

Pada Kesempatan tersebut Dandim 1422/Maros, mengatakan bahwa bantuan tersebut, merupakan wujud perhatian dari negara melalui Kementerian Pertahanan RI khususnya untuk penunjang tugas operasional Aparat Komando Kewilayahan dalam hal ini Babinsa guna melayani masyarakat di wilayah binaan.

"Para Babinsa ini adalah sebagai ujung tombak informasi apapun. Sehingga Babinsa harus selalu bersama masyarakat, menjaga, melayani dan mengatasi kesulitan warga di wilayah binaan masing-masing," ujarnya.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Menhan RI Letjen TNI (Purn) H. Prabowo Subianto atas dukungan 30 unit kendaraan motor yang bisa dipergunakan di segala medan tersebut," terangnya.

Dandim berharap dengan adanya motor-motor tersebut, tugas-tugas TNI Angkatan Darat terutama di wilayah Kodim 1422/Maros dapat dilaksanakan dengan baik, sekaligus untuk menambah nilai juang atau semangat para Babinsa dalam melayani masyarakat.

"Kepada para Babinsa, Dandim juga mengingatkan, agar untuk merawat kendaraan, menjaga faktor keamanan dalam menjalankan tugas di lapangan," pungkasnya. (*/Ysf).

Baca juga:

Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.