-->

SPIRITNEWS BERITANYA: LUGAS, JUJUR DAN DAPAT DIPERCAYA

**** SPIRITNEWS "AYO KITA MEMILIH PEMIMPIN YANG PEDULI KEPENTINGAN RAKYAT DAN YANG MENGUTAMAKAN KEBUTUHAN RAKYAT , " ****
INILAH Momentum Halal Bihalal, Dandim 1426/Takalar Berbaur Dengan Anggotanya
INILAH Momentum Halal Bihalal, Dandim 1426/Takalar Berbaur Dengan Anggotanya

INILAH Momentum Halal Bihalal, Dandim 1426/Takalar Berbaur Dengan Anggotanya

Foto.- Letkol Czi Catur Witanto, Dandim 1426/Takalar, saat berbaur dengan Anggota.

TAKALAR SPIRITNEWS.- Masih dalam suasana hari raya idul fitri 1443 H, Kodim 1426/Takalar mengawali aktifitas setelah cuti lebaran dengan apel pengecekan yang dipimpin oleh Komandan Kodim 1426/Takalar, Letkol Czi Catur Witanto, S.I.P, M.Si.,M.Tr (Han), Kamis (12/5/2022).

Mengawali sambutannya Dandim mengatakan ucapan selamat hari raya idul Fitri 1443- H / 2022- M, kepada seluruh personel sembari mengecek kondisi riil guna memastikan tidak terjadi kendala apapun pada anggota.

Saya berharap selama cuti lebaran tidak ada anggota yang melakukan pelanggaran hukum maupun disiplin karena hal ini akan berdampak serius pada kesejahteraan personel dan citra satuan, tutur Dandim.

Setelah melaksanakan pengecekan, kegiatan dilanjutkan dengan Halal Bihalal yang diwarnai dengan berjabat tangan sebagai simbol saling memaafkan, Dandim langsung berbaur dengan anggota, mendatangi satu persatu sambil berjabat tangan.

Halal bihalal merupakan momentum yang sangat baik untuk saling memaafkan karena sebagai manusia biasa pasti pernah berbuat kesalahan dan kekhilafan baik itu disengaja maupun tidak disengaja, ucap Dandim.

Dandim menambahkan, Halal Bihalal merupakan upaya untuk mempererat tali silaturahim serta merekonstruksi relasi kemanusiaan yang lebih sejuk dan menentramkan. Saya berharap momentum ramadhan yang baru saja kita lalui semakin meningkatkan semangat dan spirit kita dalam bekerja kedepan akan lebih baik lagi,” tuturnya.

Tak lupa Dandim berterima kasih kepada anggota yang melaksanakan tugas baik dinas dalam maupun yang turut berperan serta dalam pengamanan Lebaran bersama Polri dan instansi terkait lainnya dapat berlangsung tertib dan aman.(*/Pendim 1426/Takalar).

Baca juga:

Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.