
MAKASSAR SPIRITNEWS.COM.-Polda Sulawesi Selatan menjamin proses pemulangan seluruh jenazah korban kecelakaan pesawat ATR 42-500 berlangsung aman hingga tiba di daerah tujuan masing-masing.
Salah satu jenazah yang dikawal ketat adalah Muh Farhan Gunawan, yang akan dipulangkan ke Malili, Kabupaten Luwu Timur.
Jaminan pengawalan ini disampaikan di tengah situasi wilayah Luwu Raya yang tengah memanas akibat gelombang tuntutan pemekaran wilayah.
Sementara dengan adanya aksi unjuk rasa di sejumlah titik dilaporkan sempat memutus akses lalu lintas menuju kawasan tersebut.
Kapolda Sulsel, Irjen Djuhandhani Rahardjo Puro menegaskan, aparat kepolisian mengambil tanggung jawab penuh dalam memastikan proses pemulangan jenazah dan pendampingan keluarga korban berjalan tanpa hambatan hingga prosesi pemakaman selesai.
“Seluruh korban akan kami kawal dalam proses pengembaliannya,” ujar Djuhandhani saat ditemui di Biddokes Polda Sulsel, Jalan Kumala, Makassar, Pada Hari Sabtu Tanggal 24/1/2026.
Ia menyebut pengamanan tidak hanya difokuskan pada perjalanan jenazah, tetapi juga terhadap keluarga korban agar dapat melaksanakan pemakaman sesuai tujuan yang telah ditetapkan, lebih lanjut dia pastikan keluarga korban mendapat pengawalan sampai proses pemakaman di lokasi tujuan masing-masing,” katanya.(*).