-->

SPIRITNEWS BERITANYA: LUGAS, JUJUR DAN DAPAT DIPERCAYA

**** SPIRITNEWS "AYO KITA MEMILIH PEMIMPIN YANG PEDULI KEPENTINGAN RAKYAT DAN YANG MENGUTAMAKAN KEBUTUHAN RAKYAT , " ****
Danrem 141/Tp, Pimpin Penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan Calon Tamtama PK Gel I TA. 2021
Danrem 141/Tp, Pimpin Penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan Calon Tamtama PK Gel I TA. 2021

Danrem 141/Tp, Pimpin Penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan Calon Tamtama PK Gel I TA. 2021

Foto.- Komandan Korem 141/Tp Brigjen TNI Djashar Djamil, S.E., M.M., Memimpin pelaksanaan penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan calon Tamtama PK Gel I TA. 2021.

SPIRITNEWS WATAMPONE.- Komandan Korem 141/Tp Brigjen TNI Djashar Djamil, S.E., M.M., Memimpin pelaksanaan penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan calon Tamtama PK Gel I TA. 2021, yang dilaksanakan di Aula Jend Sudirman Makorem 141/Tp Jl. Jend Sudirman No.9 Kab. Bone,Pada Hari Sabtu Tanggal 20 Maret 2021.
Penandatangananan ini bertujuan untuk kesepakatan bersama yang menyatakan seluruh proses kegiatan seleksi penerimaan Tamtama PK Gel I TA. 2021 ini berjalan transparan dan obyektif serta tidak ada manipulasi baik itu manipulasi data ataupun kegiatan menyimpang lainnya.

Kegiatan ini sedang berlangsung dan diharapkan dari seleksi yang dilaksanakan akan mendapatkan sumber daya manusia yang unggul untuk dididik menjadi prajurit TNI AD yang berkualitas, handal dan loyal terhadap Satuan dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Hal ini perlu dilaksanakan untuk meningkatkan profesionalisme, obyektivisme, transparansi, dan akuntabilitas, serta menghindari praktik Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN), sehingga Tamtama yang terpilih nantinya adalah peserta terbaik yang memang berhak untuk lolos mewakili Sub Panda Bone wilayah Korem 141/Tp.

Danrem 141/Tp dalam sambutannya mengingatkan kepada para personel yang terlibat didalam kepanitiaan tersebut harus dapat berkomitmen untuk melaksanakan proses seleksi secara Obyektif, Jujur, Adil dan Tranparans, sehingga tidak terjadi kecurangan dan penyalahgunaan wewenang yang akan berakibat buruk pada satuan dan terhadap calon prajurit yang akan direkrut.

Dalam proses penerimaan ini akan mendapatkan pengawasan secara ketat dan terus menerus, sehingga tidak terjadi penyimpangan dan pelanggaran dalam pelaksanaan penerimaan Tamtama PK Gel I TA. 2021 ini."Pungkasnya.

Apabila didalam proses seleksi terdapat penyimpangan maka akan ditindak tegas sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku. Untuk itu perlu saya tegaskan kembali proses seleksi peserta tidak dipungut biaya alias gratis semua menggunakan anggaran Negara. "Tegasnya.

Menurut Kapenrem 141/Tp, turut hadir dalam kegiatan, Kolonel Inf Heri Purwanto, S.E (Kasrem 141/Tp), Kolonel Arm Yani Ari Sasongko (Kasi Pers Kasrem 141/Tp), Letkol Inf Desi Purwiantono (Kasi Intel Kasrem 141/Tp), Letkol Ckm Makhfudhi Hadi Priyanto, S.Si ( Dandenkesyah 14.04.01 Bone), Mayor Caj Hari Sakti Achwan, S.Sos ( Kaajenrem 141/Tp), Mayor Caj Slamet Budiono (Waka Ajenrem 141/Tp), Kapten Arh Udin Syarif (Kajasrem 141/Tp)., tutupnya. (*/Penrem 141/Tp).

Baca juga:

Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.