-->

SPIRITNEWS BERITANYA: LUGAS, JUJUR DAN DAPAT DIPERCAYA

**** SPIRITNEWS "AYO KITA MEMILIH PEMIMPIN YANG PEDULI KEPENTINGAN RAKYAT DAN YANG MENGUTAMAKAN KEBUTUHAN RAKYAT , " ****
Rektor, 9 Tahun Fakultas Kedokteran Unismuh Sudah di Cetak 82  Dokter
Rektor, 9 Tahun Fakultas Kedokteran Unismuh Sudah di Cetak 82  Dokter

Rektor, 9 Tahun Fakultas Kedokteran Unismuh Sudah di Cetak 82 Dokter


Foto,Rektor Unismuh Makassar Abdul Rahman Rahim (paling kiri) foto bersama
Dekan Fakultas Kedokteran Unismuh MakassarMahmud Ghaznawie (ketiga dari kiri),
Wakil Ketua Muhammadiyah Sulsel KH Ahmad Tawalla (paling kanan), 
serta dua orang perwakilan dokter.

SpiritNews.com.- Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah (FK-Unismuh) Makassar sudah mencetak 82 dokter, serta sekitar 300 sarjana kedokteran, termasuk 17 dokter dan 31 sarjana kedokteran yang diyudisium dan diambil sumpahnya, di Balai Sidang Muktamar 47 Kampus Unismuh Makassar, Sabtu, 10 September 2016.

Sementara menurut Rektor Unismuh,Dr H Abdul Rahman Rahim SE.MM. mengatakan dalam sambutanya bahwa  di Fakultas Kedokteran Unismuh Makassar,baru berusia sembilan tahun,tetapi kualitasnya mampu mengimbangi Fakultas Kedokteran yang sudah tua dan mapan,kata Rektor Unismuh.

Lanjut disampaikan bahwa dalam berbagai kesempatan dijelaskan bahwa pihak rumah sakit utama yang menjadi mitra Unismuh Makassar, yakni RS Pelamonia Makassar dan RSUD Syekh Yusuf Gowa,Umumnya mengatakan mahasiswa Fakultas Kedokteran Unismuh Makassar, yang melaksanakan koas, cukup bagus dan disiplin,ujarnya.

“Saya tidak tahu apakah mereka bicara jujur atau hanya ingin menyenangkan hati saya sebagai rektor, tetapi umumnya mengatakan bahwa anak-anak Fakultas Kedokteran Unismuh Makassar cukup bagus dan disiplin,” ungkap Rahman Rahim sambil tersenyum dan disambut tepuk-tangan dan tawa para hadirin, termasuk para orangtua dan keluarga alumni yang diyudisium dan diambil sumpahnya.

Lebih lanjut Rektor Unismuh langsung “mengajukan lamaran” kepada alumni terbaik,untuk menjadi dosen pada Fakultas Kedokteran Unismuh Makassar,saat memberikan sambutan.

H Abdul Rahman Rahim,juga mengakui bahwa  saya sebagai rektor,melamar alumni terbaik untuk kembali ke Unismuh Makassar menjadi dosen,kami juga akan sekolahkan di dalam atau di luar negeri dengan biaya sepenuhnya dari Unismuh Makassar,” tantang Rahman. 

Selain itu,Dekan FK-Unismuh, dr Mahmud Ghaznawie PhD SpPA(K) pada kesempatan tersebut mengingatkan kepada para alumni yang diyudisium sebagai sarjana kedokteran bahwa masih banyak tantangan yang harus dihadapi.

Lanjutnya diungkapkan bahwa belajar di kampus itu biasa, karena hanya berhadapan dengan buku, kertas, gambar, dan alat peraga, tetapi belajar di rumah sakit dan di Puskesmas, itulah belajar yang sesungguhnya bagi para calon dokter, karena kalian akan menghadapi pasien,ungkapnya.

Mahmud juga momentun mengucapkan selamat kepada para dokter yang telah diambil sumpahnya sebagai dokter, dengan harapan mereka menjaga citra dan nama baik Unismuh Makassar, serta menjalankan sumpah yang telah diambilnya sebagai dokter.

Para Dokter pada acara Yudisium  selain Pengambilan Sumpah Dokter merekan juga Berjanji Sarjana Kedokteran Fakultas Kedokteran Unismuh Makassar, disampaikan pula bahwa acara itu turut dihadiri oleh Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulsel,KH Ahmad Tawalla, dengan sejumlah pejabat rektorat Unismuh dan pejabat Fakultas Kedokteran Unismuh, serta ratusan orangtua dan keluarga dokter dan sarjana kedokteran yang diyudisium. (win-spiritnews).

Baca juga:

Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.